Faktadelik.Com, Sulbar Mamasa – Guna mencegah pelanggaran dan angka kecelakaan di Jalan Raya anggota Sat Lantas Polres Mamasa Rutin melaksanakan patroli Blue Light pada malam Hari. Senin (25/07/.2022)
Kegiatan patoli Blue Light ini rutin dilakukan setiap malam guna memberikan rasa aman kepada masyarakat, selain itu juga untuk mencegah terjadinya pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh pengguna jalan serta untuk memantau Lokasi yang rawan Laka lantas
Tidak itu saja patroli Blue Light dimaksudkan juga untuk mencegah dan memutus penyebaran Covid-19, dengan memberikan edukasi dan himbauan mematuhi prokes kepada masyarakat pengendara kendaraan maupun warga yang nongkrong nongkrong di pinggir jalan.
Kasat Lantas Polres Mamasa IPTU SUPRIADI Mengatakan dalam pelaksanaan patroli personil Sat Lantas juga mengedapankan edukasi serta di dukung dengan penindakan hukum terhadap pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menimbulkan laka lantas
“Patroli blue light terus dan rutin dilakukan sebagai wujud nyata upaya polri dalam menjaga kamtibmas agar terciptanya situasi ditengah masyarakat yang aman, kondusif, dan aman. Rute yang dipilih juga selalu acak agar tidak terdeteksi oleh pelaku kejahatan” jelasnya.
(Humas polres Mamasa Wk 41 )