Search
Close this search box.
iklan ART MEDIA DISKOMINFO 2024
Facebook
Twitter
WhatsApp

Faktadelik.Com,Bantaeng – Setelah menjabat sebagai Kapolsek, IPTU Agus Purnama massif melakukan kegiatan silaturahmi dan kegiatan sosial pada wilayah tugas yang diembannya.

Pada kegiatan sosial, Kapolsek yang memulai tugasnya sejak tanggal 20 Juli 2022 itu, Turun langsung bersama tiga pilar memberi bantuan seperti yang dialami korban kebakaran dan giat sosial lainnya.

Selain itu, Dengan tanggung jawab sebagai pimpinan wilayah kepolisian sebagai Kapolsek kota Polres Bantaeng, juga melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda) dan Pemerintah daerah kabupaten Bantaeng.

Pada tanggal 3 Agustus 2022, Kapolsek Kota Bantaeng, IPTU Agus Purnama didampingi Kasat Samapta AKP MUH ALI, SH bersilaturahmi dengan Bupati Bantaeng DR.H.Ilham Syah Ilhamsyah Azikin,M.Si.

” Kami melakukan pertemuan di ruang lobi kantor Bupati dan pak Bupati banyak memberikan saran dan masukan dalam pelaksanaan tugas ke depan, Kata Kapolsek kota, IPTU Agus Purnama.

Usai pertemuan dengan Bupati Bantaeng, IPTU Agus Purnama melanjutkan silaturahmi dengan salah satu unsur forkopimda yakni Kepala Kejaksaan (Kejari) Kabupaten Bantaeng, Muh. Akbar Yahya, SH,MH.

Kapolsek mengakui dalam pertemuan tersebut melakukan obrolan santai sambil bertukar pikiran tentang pelaksanaan tugas masing-masing yang tidak terlepas dari sinergitas sebagai Aparat Penegak Hukum (APH).

“Disini saya diterima di ruang tamu kantor kejaksaan Negeri Bantaeng dan mendapatkan saran dan masukan dalam pelaksanaan tugas kedepan, Tentu memperkuat sinergitas dalam mengawal pembangunan kabupaten Bantaeng sebagai aparat penegak hukum di kabupaten Bantaeng”, Katanya.

Kapolsek Kota juga mengatakan bahwa perjalanan tugas kedepanya berjanji akan membuka ruang interaksi dan ruang komunikasi dengan pemerintah dan Forkopimda serta elemen masyarakat guna kelancaran dalam menjalankan tugas yang dipercayakan pimpinan Polri kepadanya sebagai Kapolsek kota Polres Bantaeng.

Reporter : Nur Azizah

Berita Terkait

FAKTA DELIK TERKINI
9c545fb89dd8faf6b2ef07d4978a7cac_XL
Seluruh Kafilah Sulbar Selesai Lomba di Babak Penyisihan MTQ VII Korpri, Pelatih Optimis Ada Masuk 6 Besar
IMG-20241107-WA0092
Kronologi Mangkrak Hingga Penjualan SPBU Nelayan Milik Pemda yang Dilakukan Siming
f80191fd90374c89a42b264b69c1d192
Warga Tallu Banua Utara Tolak Operasi Tambang Batu Gaja
RUSTIKA-HERLAMBANG-1024x683
Rustika Herlambang: Kinerja Kabid Humas Polda se-Indonesia Alami Peningkatan
Anev-Konsolidasi-Divisi-Humas-Polri-1024x683
Gelar Anev Konsolidasi, Divisi Humas Polri Perkuat SDM dan Kolaborasi dengan Media Massa
KABID-HUMAS-PMJ-19-768x577-1
Dua Orang Mafia Judi Online di Komdigi Jadi DPO, Ini Perannya
PENERIMAAN-POLRI-1024x486
Pendaftaran Bintara Bakomsus Dibuka, Ini Syarat dan Jadwal Pendaftaran
Bea-balik-nama-kendaraan-bermotor-1-1024x683
Kabar Baik, Bea Balik Nama Kendaraan Bekas di Jakarta Dihapus
menkomdigi_meutia_31
Bersama Perangi Judi Online, Menkomdigi: Presiden Tegaskan Tak Ada "Kongkalikong" dan "Backing"
Komdigi_21
Kemkomdigi: Waspada, Modus Iklan Judi Online di Medsos semakin Beragam